Mercedes Benz G65 Dipastikan Dipasarkan 2012
Di Indonesia, jip Mercedes G55 AMG bermesin V8 5,5L baru diperkenalkan. Kendaraan ini sangat cocok untuk menaklukkan medan off-road. Nah, produsennya di Jerman akan meluncurkan versi facelift G-Class 2012, tahun depan.
Berbagai sumber menyebutkan bahwa jip ini akan kehilangan versi AMG. Namun, menurut informasi dari orang dalam di Mercedes, jip itu nantinya tidak hanya akan dibekali V8, tetapi juga jantung pacu V12, dan ini cocok buat para off-roader.
Memang, kedengarannya agak aneh jika ada jip bermesin V12. Terlebih lagi, pihak pabrikan belum pernah melakukannya. Konon, G-Class yang kelak berkode G65 itu mengusung mesin pengembangan aftermarket dari Brabus.
Bocorannya, G-Class menggunakan mesin 6,0 L V12 Biturbo. Tenaga yang dihasilkan 612 HP dengan torsi 1.000 Nm. Sulit dipercaya, jip memiliki performa sebesar itu. Walau demikian, itu sangat masuk akal karena G55 AMG yang dipasarkan di Indonesia memiliki tenaga 507 HP dengan torsi 700 Nm pada 2.750-4.000 rpm.